Ada beberapa istilah yang dilontarkan Junaedi dalam lakon dagelan Dalang Memble ini yang sempat populer di masyarakat pada masanya yaitu : Theyong Kemiling, Rukndul Wati, Cewok Kosok dan Rukning Mbuteng.
Lakon dagelan ini mengisahkan cerita wayang dimana Anjani, Anjanarko dan Anjaningrat memperebutkan Cupu Manik Astagina yang dibuang Begawan Gotama ke Bengawan Swilugangga. Malang bagi Anjanarko dan Anjaningrat yang berubah jadi kera ketika masuk ke Bengawan Swilugangga. Sedangkan Anjani hanya wajahnya yang berubah jadi kera.
Akhirnya mereka bertapa untuk memohon pengampunan kepada dewa. Laku tapa mereka menyebabkan goro-goro yang memaksa Betara Guru dan Betara Narada turun dari kayangan. Ketika melihat Dewi Anjani yang sedang "tapa kungkum", Betara Guru tertarik kepadanya sehingga lahirlah bayi kera yang diberi nama Anoman.
Posting Komentar